Rabu, 11 Februari 2015

Museum Mandiri (Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat)

Bagi anda pecinta keindahan arsitektur, Museum Bank Mandiri adalah tempat yang tepat untuk mengembangkan inspirasi. Terletak di kawasan kota tua Jakarta, Museum Bank Mandiri yang awalnya bekas Kantor Wilayah de Factorij Batavia memiliki koleksi berbagai jenis perlengkapan operasional bank, surat berharga, arsip sejarah dan perlengkapan operasional bank tempo dulu maupun aneka surat berharga seperti bilyet deposito, sertifikat deposito, cek, obligasi dan saham.


Museum ini menampilkan keindahan dekoratik bangunan yang berbentuk simetris dengan keberadaan taman ditengah gedung serta ornament unik pada dinding hall sisi timur bangunan yang menggambarkan empat musim seperti musim yang terjadi di Eropa dan tokoh nakhoda kapal Belanda, Cornelis de Houtman. Tak hanya itu, lantai lobby, ruang rapat dan ruang direksi menggunakan bahan mozaik keramik bercampur kaca (glassmozaeik-tegels). Sungguh keindahan seni arsitektur yang tak mungkin anda lupakan. 

Museum Bank Mandiri
Jl. Lapangan Stasiun No. 1 Jakarta Barat 11110
Telp. (021) 6902000 Fax. (021) 69000993

Waktu Kunjungan :  Selasa – Minggu
Jam : 09.00- 16.00 WIB
Tiket : Rp.2.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar